Perkuat Pengawas Kelurahan/Desa, Panwascam Sukamakmur Adakan Raker Pengawasan Logistik

Perkuat Pengawas Kelurahan/Desa, Panwascam Sukamakmur Adakan Raker Pengawasan Logistik

Smallest Font
Largest Font

Mahatva.id, Sukamakmur – Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan Sukamakmur Kabupaten Bogor - Jawa Barat, menggelar rapat kerja (Raker) terkait Pengawasan Logistik Pada Pemilu tahun 2024, bertempat di Sekretariat Panwaslu Sukamakmur.

Kegiatan pimpin secara langsung oleh Ketua Panwaslu Sukamakmur Ruddy Andi Sumarna. 

Dalam paparannya, Ketua Panwaslu Sukamakmur menjelaskan bahwa kegiatan ini penting dilaksanakan dalam rangka pengawasan tahapan pengadaan dan pendistribusian perlengkapan pemungutan suara, dukungan perlengkapan lainnya, dan perlengkapan pemungutan suara lainnya dalam pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024.

Menurut Ruddy, yang menjadi fokus pelaksanaan pengawasan adalah tepat jenis, ukuran dan spesifikasi, tepat kualitas, tepat jumlah, tepat waktu serta tepat tujuan.

“Melalui pelaksanaan kegiatan ini kita memastikan agar pengadaan dan pendistribusian logistik dalam Pemilu 2024 ini sesuai aturan dan perundang-undangan yang berlaku,” tuturnya.

Selain itu, Ruddy menjelaskan tentang betapa pentingnya pengadaan dan pendistribusian Logistik, perlengkapan pemungutan suara dan perlengkapan pendukung lainnya, yang mesti menjadi perhatian penting.

Terkait dengan pengawasan logistik, saat ini Panwaslu Sukamakmur sudah melaksanakan monitoring dan pengawasan logistik ke gudang KPU Kabupaten Bogor dan Gudang PPK Kecamatan Sukamakmur.

Monitoring dan pengawasan dilakukan dari tanggal 25 sampai dengan 30 Januari 2024 dengan melakukan kunjungan ke gudang logistik KPU kabupaten Bogor di kecamatan Klapanunggal dan Gudang Logistik PPK Kecamatan Sukamakmur di desa Sukamulya.

Editors Team
Daisy Floren