Serikat Pekerja PT Unggul Karya Semesta LIGO Group Gelar Donor Darah, Semangat Kemanusiaan dan Kolaborasi Peringati May Day
MAHATVA.ID - Dalam rangka memperingati Hari Buruh atau May Day dan Hari Palang Merah Internasional, LIGO Group PT Unggul Karya Semesta (UKS) yang beralamat di Desa Wanaherang, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menggelar Bakti Sosial Donor Darah. Jum'at, (10/05/2024).
Bekerja sama dengan PMI Kabupaten Bogor, kegiatan donor darah dengan tema "Sinergi dan Kolaborasi Dalam Kontribusi Kesehatan Negeri" ini berhasil mengumpulkan 47 kantong darah. Donor darah ini diikuti oleh pra pekerja LIGO Group PT Unggul Karya Semesta.
General Affair (GA) PT Unggul Karya Semesta, Chandra mengapresiasi Para Pekerja yang telah menginisiasi kegiatan donor darah.
Chandra berharap, kegiatan sosial donor darah ini dapat membantu PMI Kabupaten Bogor dalam memenuhi kebutuhan stok darah.
"Alhamdulillah, PT Unggul Karya Semesta (UKS) Ligo Group telah menyelenggarakan donor darah. Tentunya, komitmen ini membuktikan bahwa PT Unggul Karya Semesta (UKS) peduli pada kemanusiaan, dalam hal donor darah," katanya.
Menurutnya, donor darah bagi yang sehat merupakan hal yang sangat mudah. Cukup mendaftar, kemudian diperiksa kesehatannya, dan setelah itu langsung ikut donor darah.
"Memang agak sedikit sakit, tapi jauh lebih sakit orang yang membutuhkannya," ujar Chandra.
Chandra juga mengungkapkan bahwa pihak perusahaan senantiasa akan terus mendukung kegiatan yang di prakarsai oleh serikat pekerja (Sekar) dalam hal positif.
"Harapan kami serikat pekerja, bisa melanjutkan kegiatan yang positif seperti ini, semoga kedepannya bisa lebih bersinergi dengan perusahaan dan manajemen," tuturnya.
Sementara itu, Ketua Serikat Pekerja PT Unggul Karya Semesta (UKS) Ronal Elbana menyebut bahwa donor darah ini digelar dalam rangka memperingati May Day (Hari Buruh), dan juga dalam rangka memperingati Hari Palang Merah Internasional yang diperingati setiap tanggal 8 Mei.
"Selain itu, donor darah ini juga diharapkan menjadi program rutin di setiap tahunnya. Alhamdulillah, pada donor darah kali ini kami berhasil menyumbangkan sebanyak 47 kantong darah ke PMI Kabupaten Bogor," ujarnya.
Lebih Lanjut Ronal Elbana Juga mengucapkan bayak terimakasih kepada semua pekerja yang telah membantu dan mensukseskan acara tersebut.
"Saya ucapkan terimakasih banyak kepada semua pihak yg sudah terlibat dalam kegiatan donor darah ini, semoga apa yang kami lakukan bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan, save blood save live," pungkasnya.