Lapas Sentul Bersama Direktorat Deradikalisasi BNPT Gelar Halal Bihalal Bersama WBP

Lapas Sentul Bersama Direktorat Deradikalisasi BNPT Gelar Halal Bihalal Bersama WBP

Smallest Font
Largest Font

Mahatva.id, Bogor - Lembaga Pemasyarakatan Khusus Kelas IIB Sentul bersama dengan Direktorat Deradikalisasi Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) sore ini melaksanakan Halal Bi Halal bersama petugas dengan Warga Binaan Pemasyarakatan(WBP).

Kegiatan yang dilaksanakan di Masjid Lapas Khusus Kelas IIB Sentul ini di hadiri oleh Direktur Deradikalisasi brigjen polisi R Ahmad Nurwakhid, Kasubdit bina dalam lapas khusus teroris kolonel marinir wahyu herawan, M.Sc, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Khusus Kelas IIB Sentul Ibnu Faisal, Pejabat Struktural sub direktorat Bina dalam Lapas khusus teroris dan Lapas Khusus Kelas IIB Sentul, Pegawai serta Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan Khusus Kelas IIB Sentul, Jumat (19/04/2023).

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan merayakan kemenangan dengan halal bi halal petugas dengan Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Khusus Kelas IIB Sentul. 

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Khusus Kelas IIB Sentul Ibnu Faisal mengucapkan selamat Idul Fitri dan mengajak para hadirin untuk memaknai Perayaan Idul Fitri.

“Setelah menjalankan Ibadah Puasa selama satu bulan penuh maka momen Halal Bihalal diharapkan mampu kembali memperkuat tali silaturahmi Pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Khusus Kelas IIB Sentul”.ucap Kalapas.

Sementara Dalam sambutannya Direktur Deradikalisasi brigjen polisi R Ahmad Nurwakhid mengingatkan dalam tujuan berbangsa dan bernegara yang ingin bersatu mengajak agar hadirin beramar mak'ruf nahi mungkar dalam mewujudkan islam yang rahmatan lil alaamiin.

Acara di tutup dengan diskusi interaktif yang di pimpin oleh ustadz M Nazir al Romadhoni

Editors Team
Daisy Floren